
pada tanggal 6 Juli Tahun 2023 bertempat di Kantor Desa Songan B, Pemerintah Desa Songan B melaksanakan Musyawarah Desa tentang Perencanaan Rencana Kerja Pemerintah Desa Tahun 2024. Musdes dihadiri oleh Perwakilan dari Camat Kintamani, pendamping Desa, BPD, LPM, Linmas serta Perangkat Desa Songan B.
Selain Musdes dibahas juga Laporan Pertanggung jawaban APBDes Semester 1 Tahun Anggaran 2023.

